10 Tempat Wisata di China yang Wajib Dikunjungi
China ditemukan melalui tulisan-tulisan petualangan Marco Polo lebih dari 700 tahun yang lalu. Selain dianggap sebagai negara terbesar di Asia yang merupakan perwujudan dari hal misterius dan eksotis, China juga memiliki perpaduan budaya kuno dan modern yang mengagumkan.
Kebanyakan traveler yang mengunjungi China hanya ingin melihat Tembok Besar China, berkunjung ke Kota Terlarang di Beijing, berjalan di sepanjang Bund di Shanghai, atau mengunjungi Terracotta Warriors di Xi’an. Padahal sesungguhnya ada banyak tempat wisata di China yang menakjubkan, kuil-kuil di hutan hujan tropis yang menyejukkan sampai hamparan sawah seperti lukisan yang dibuat oleh para seniman, tidak lupa juga gunung suci dan air terjun yang menakjubkan.
Dengan banyaknya pilihan tempat wisata di China yang menarik, banyak wisatawan bingung harus ke tempat wisata mana. Namun, tidak perlu kuatir lagi, anekatempatwisata.com telah merangkum daftar rekomendasi tempat wisata di China yang harus Anda kunjungi.
10. Suzhou Gardens, Suzhou
Dianggap sebagai salah satu taman bersejarah yang paling penting di dunia, Suzhou Gardens masuk dalam daftar UNESCO World Heritage Site. Taman ini juga berhasil masuk dalam daftar taman terindah di dunia buatan berbagai blogger.Suzhou Gardens terletak di Suzhou, tepatnya di Provinsi Jiangsu dan telah berdiri sejak abad ke-11. Taman ini menawarkan sebuah kolam yang penuh dengan ikan Koi, beberapa bangunan menarik, bukit buatan manusia, kumpulan pohon peach, dan sebuah jalur tertutup dengan dinding berukir karakter China kuno. Suzhou memiliki sekitar 80 taman klasik, salah satu yang paling terkenal adalah Humble Administrator’s Garden.
9. Honghe Hani Rice Terraces, Honghe
Mungkin hanya di sini ada sawah yang masuk dalam UNESCO World Heritage Site. Honghe Hani Rice Terraces adalah teras sawah yang menggunakan sistem Hani, terketak di Prefektur Honghe, Yuanyang County, Yunnan, China. Teras sawah ini sudah dibudidayakan selama lebih dari 1000 tahun. Dari tangan-tangan dingin orang Hani, sawah ini dulunya adalah bukit tandus yang diubah menjadi surga sub tropis yang menawan. Air untuk pengairan disimpan di hutan yang terletak di puncak bukit kemudian disalurkan ke teras untuk irigasi. Pada bulan Desember hingga Maret Anda akan disuguhi pemandangan sawah spektakuler di tempat wisata di China ini.8. The Bund, Shanghai
The Bund adalah salah satu simbol arsitektur yang paling dikenal dari Shanghai. Di tempat wisata di China ini Anda akan menemukan bangunan khas kolonial Eropa, dan di sisi lain terdapat gedung-gedung pencakar langkit. The Bund juga merupakan salah satu distrik perumahan dan bisnis yang terkemuka di dunia. Bund juga merupakan daerah yang paling makmur di Shanghai pada akhir abad ke-18 dan awal abad ke-19.Saat Anda berjalan-jalan santai di sepanjang sungai Huangpu Jiang, Anda akan seolah lupa jika sedang terdampar di tengah kota terbesar di China. Ada 52 bangunan Inggris dan Perancis yang diawetkan di sini dengan gaya arsitektur Renaissance dan Gothic. Jadi, pastikan Anda tidak lupa untuk membawa kamera ya!
7. Mount Huang, Anhui
Gunung Huang adalah salah satu tempat wisata di China yang paling terkenal. Gunung Huang merupakan pegunungan yang terbentang di China Timur dan dikenal sebagai Huangshan atau Yellow Mountain. Daerah ini terkenal dengan pemandangan matahari terbenam yang indah, puncak granit gagah dengan bentuk-bentuk yang khas, dan pemandangan di atas awan.Di tempat wisata di China ini Anda bisa merasakan sensasi berdiri di negeri atas awan. Gunung ini sering diselimuti kabut sehingga banyak puncak yang seolah mengapung di awan dengan nama-nama yang unik, seperti 18 Arhats Worshipping the South Sea, Lotus Flower Peak, Celestial Capital dan Paint Brush. Pada jaman kuno terdapat 60.000 anak tangga yang diukir di sisi pegunungan untuk dapat mencapai puncak tempat wisata di China ini, tetapi jangan kuatir karena sekarang sudah ada mobil kabel yang dapat Anda gunakan untuk mencapai puncak dengan mudah.
6. Li River Cruise, Guangxi
Sebuah kegiatan menjelajah sungai dari Guilin ke Yangshuo adalah atraksi wisata yang paling diminati di bagian utara Provinsi Guangxi. Pemandangan karst di sepanjang Sungai Li telah memikat hati seniman, banyak pelukis dan penyair China telah terinspirasi oleh keindahan alam di sini untuk berkarya. Tempat wisata di China ini juga berhasil menjadi tujuan populer bagi para fotografer.Sungai Li dengan panjang sekitar 83 km yang mengalir di antara Guilin dan Yangshuo adalah salah satu pemandangan terindah yang bisa Anda dapatkan di China. Landskap sungai dihiasi oleh bukit-bukit, tebing curam, dan desa-desa pertanian dengan pagar rumpun bambu. Sungai Li tercatat sebagai salah satu dari “World Top Ten Berair Wonders” oleh National Geographic Magazine yang berasal dari Amerika.
5. Giant Panda, Chengdu
Lucunya panda tidak hanya dicintai oleh penduduk China, tetapi juga oleh seluruh orang di dunia mulai dari anak-anak hingga dewasa. Di China sendiri terdapat banyak kebun binatang tempat Anda bisa melihat hewan khas dari Negeri Bambu ini, tetapi perlu Anda ketahui bahwa rumah dari panda raksasa khas China adalah di Chengdu. Ada tiga tempat di Chengdu di mana Anda bisa melihat langsung tingkah lucu seekor Panda, yaitu Chengdu Panda Breeding and Research Center, Bifengxia Panda Base, dan Dujiangyan Panda Valley.4. Terracotta Army, Xian
Terracotta Army adalah salah satu penemuan arkeologi paling terkenal di dunia dan telah menjadi salah satu tempat wisata di China yang paling populer. Pada tahun 1987, Terracotta Army dinobatkan sebagai Warisan Budaya Dunia.Tentara Terracotta atau “Terracotta Warriors and Horses” merupakan koleksi patung terakota yang menggambarkan tentara Qin Shi Huang, Kaisar pertama dari China. Tentara Terracotta sudah ada di bawah tanah selama 2000 tahun lamanya, sebelum akhirnya ditemukan pada tahun 1974 oleh seorang petani. Situs ini juga telah berhasil menjadi situs arkeolog terbesar di dunia.
3. Forbidden City, Beijing
Dulu tempat ini merupakan sebuah istana di mana orang-orang biasa tidak diijinkan untuk masuk ke dalamnya. Istana ini merupakan potret dari arsitektur kuno China yang megah, dengan lebih dari 8.000 kamar, beratap emas dengan cat merah dan kuning yang didesain sangat elegan. Kota Terlarang adalah istana kekaisaran dari Dinasti Ming dan Qing selama 560 tahun sampai dengan tahun 1911 dan sebanyak 24 kaisar pernah tinggal di sana.Saat ini Fobidden City telah menjadi Warisan Budaya Dunia dan dikenal sebagai ‘Museum Istana’ tempat peninggalan budaya dan sejarah China. Istana ini juga diakui sebagai salah satu dari lima istana di bumi yang paling penting, bersama dengan Istana Buckingham di Inggris, Gedung Putih di AS, Istana Versailles di Perancis, dan Kremlin di Rusia.
2. Potala Palace, Lhasa
Sebagai istana musim dingin Dalai Lama dari abad ke-7, Istana Potala yang terletak di Lhasa melambangkan agama Budha Tibet serta menjadi pusat administrasi tradisional Tibet.Dengan lebih dari 1.000 kamar, di Potala terdapat tempat tinggal Dalai Lama selama mereka masih hidup dan makam emas mewah ketika mereka sudah meninggal. Istana ini merupakan tempat tinggal Dalai Lama sebelum mereka melarikan diri ke India, setelah invasi China pada tahun 1959. Istana ini juga merupakan rumah dari sebagian besar peninggalan budaya langka, termasuk kitab Buddha yang ditulis dengan emas dan hadiah dari Kaisar China. Untuk mencapai istana ini Anda harus mendaki banyak tangga, sehingga pastikan untuk menyiapkan stamina dan menggunakan sepatu tanpa hak.
1. Great Wall, Beijing
Anda tidak akan benar-benar ke China sebelum pergi ke Tembok Besar China. Bangunan ini adalah salah satu ikon dari China yang termasuk dalam 7 keajaiban dunia dan juga UNESCO World Heritage Sites.Great Wall adalah dinding terpanjang di dunia, sebuah arsitektur kuno yang membentang sepanjang 5.000 km dari Provinsi Gansu di barat ke Shanhaiguan di Laut Bohai di timur. Kebanyakn wisatawan akan mengakses tembok besar ini dari Beijing, karena di bagian ini lebih terintregasi dan sudah diawetkan serta aksesnya juga jauh lebih mudah.
Belum ada tanggapan untuk " "
Posting Komentar